Ahlan wa Sahlan di Blog Resmi TKIT BAHTERA NUH. Shaleh Cerdas Kreatif

Kamis, 05 Oktober 2017

Info PSB

PENERIMAAN SANTRI BARU
TKIT BAHTERA NUH
TAHUN PELAJARAN 2018/2019 


Kita boleh saja miskin harta, tidak mempunyai sesuatu yang bisa kita berikan berupa makanan dan minuman untuk anak, tetapi kita tidak boleh miskin dalam pendidikan. Maka, hormatilah anak kita itu dengan memberikan pendidikan yang baik.
(Dikutip dari kitab Fan Tarbiyah Al-Aulad fi Al-Islam karya Syaikh Muhammad Said Mursi)

Dalam rangka membantu orangtua dalam mendidik buah hatinya, kami membuka TKIT BAHTERA NUH yang siap mengasuh dan membimbing para santri dengan berbagai macam disiplin ilmu, baik teori maupun prakteknya. Semoga saja harapan memiliki buah hati yang shalih, cerdas, dan kreatif bisa menjadi kenyataan.
PERSYARATAN MASUK
  • Pada bulan Juni 2018 usia santri sudah 5 - 6 tahun
  • Membayar biaya pendaftaran  Rp 100.000,-
  • Membayar biaya test kesiapan masuk TK B  Rp 100.000,-
  • Mengisi formulir pendaftaran.
  • Fotokopi akte kelahiran sebanyak 1 (satu) lembar.
  • Fotokopi kartu keluarga 1 (satu) lembar.
  • Fotokopi KTP kedua orangtua calon siswa masing-masing 1 (satu) lembar.
  • Fotokopi akta nikah kedua orangtua masing-masing 1 (satu) lembar.

WAKTU PENDAFTARAN
Mulai tanggal 01 November 2017 setiap hari kerja pukul 08.00 s.d. 14.00 WIB. Waktu pendaftaran akan ditutup apabila kuota 28 santri sudah terpenuhi. 

BIAYA PENDIDIKAN
  • Uang pangkal Rp 1.000.000,-
  • Uang seragam 4 stel Rp 350.000,-
  • Uang pendidikan 1 tahun Rp 800.000,-
  • Uang UKS dan Perpustakaan Rp 50.000,-
Jadi Total Biaya Masuk TKIT BAHTERA NUH pada tahun pelajaran 2018/2019 
sebesar Rp. 2.200.000,-*)

*) Belum termasuk SPP bulan Juli 2018

Keterangan :
Kami jamin tidak ada pungutan lain selama satu tahun penuh kecuali: SPP Bulanan Rp 120.000, majalah Rp 5.000, infak Umat Peduli Umat Rp 5.000, dan kas kelas Rp 1.000 per hari untuk keperluan santri sendiri (alat praktikum, penyediaan air minum di kelas, menjenguk santri yang sakit, dan kegiatan akhir tahun jika ada saldo).